Alasan mengapa pesta pernikahan di gedung lebih baik,simak artikel berikut yuk..


Dalam menggelar sebuah acara, tentu pemilihan tempat menjadi fokus utama. Apalagi jika menyangkut pesta pernikahan. Anggaran pernikahan yang sudah disiapkan dengan matang, tentu menjadi faktor utama yang membuat kelancaran acara.
 

Dikutip dari beberapa sumber, berikut alasan yang membuat mengapa gedung menjadi pilihan yang lebih baik.

1. Enggak Mengganggu Area Publik
Banyak pasangan yang lebih memilih gedung karena enggak ingin pesta pernikahannya mengganggu area publik. Daripada harus mengadakan pesta pernikahan di rumah yang pastinya menggunakan area publik seperti jalan raya, tentu membuat banyak orang merasa dirugikan.


2. Lokasi Yang Mudah Ditemukan
Meskipun sudah memuat peta lokasi di undangan pernikahan, tentunya enggak semua tamu akan tahu persis lokasi rumah kita. Apalagi jika lokasi rumah kita bukan berada di jalan besar. Hal ini akan jadi kesulitan besar buat para tamu, mereka harus mempersiapkan waktu lebih banyak untuk menemukan lokasi acara.
Nah, kelebihan ini yang membuat alasan pesta pernikahan di gedung lebih dipilih karena alamat yang sudah jelas dan mudah dijangkau.


3. Kapasitas Besar
Kelebihan pesta pernikahan di gedung adalah dapat menampung sebanyak apapun tamu yang kita undang. Tapi tentunya harus disesuaikan dengan anggaran yang dimiliki. Selain itu, kamu nggak perlu bingung mengenai lahan parkir untuk kendaraan para tamu karena gedung pernikahan tentu memiliki lahan yang cukup sesuai dengan kapasitas tamu.


for more update : www.veponid.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Keunikan pernikahan adat minahasa..

Apa sih bridal shower itu?

Tips mempersiapkan pernikahan tanpa menggunakan jasa Wedding Organizer, team veponid punya tipsnya nih guys..